BPS Jatim Gelar FGD CVM sebagai upaya membumikan metode baru PDB/PDRB - Berita - Badan Pusat Statistik Provinsi Jawa Timur

Demi meningkatkan kualitas pelayanan dan data BPS silakan isi Survei Kebutuhan Data disini

Konsultasi data statistik langsung dengan statistisi ahli BPS Provinsi Jawa Timur? Yuk kunjungi HaloPST

Untuk Layanan Pengaduan silakan mengisi FORM berikut, atau telpon ke 0821 62 900 900 pada jam kerja

BPS Jatim Gelar FGD CVM sebagai upaya membumikan metode baru PDB/PDRB

BPS Jatim Gelar FGD CVM sebagai upaya membumikan metode baru PDB/PDRB

10 Desember 2024 | Kegiatan Statistik


Sebagai upaya untuk membumikan PDB/PDRB dengan metode baru, Chain Volume Measurement (CVM), BPS Provinsi Jawa Timur hari ini (10/12) mengadakan Focus Group Discussion (FGD) Sosialisasi CVM dan Pembahasan Kebutuhan Data Instansi. Acara yang diikuti oleh 91 peserta perwakilan dari instansi, korporasi, dan akademisi ini diselenggarakan di Aula BPS Provinsi Jawa Timur. Materi dalam acara ini disampaikan oleh Koordinator Tim Neraca Wilayah dan Analisis Statistik (Nerwilis), Nurul Andriana.

Perubahan tahun dasar PDRB merupakan aspek yang penting mengingat adanya perubahan struktur ekonomi yang dipengaruhi oleh globalisasi, digitalisasi, dan transformasi sektoral. Penggunaan metode CVM, sesuai dengan rekomendasi dari United Nations Statistical Commitee (UNSC), akan menghasilkan indikator yang up to date, reliable, akurat, dan menghilangkan unsur subjektivitas dalam pemilihan tahun dasar.

Dalam penyusunan PDB/PDRB yang akurat, data yang berkualitas demikian diperlukan. Melalui penguatan kontribusi dan kolaborasi statistik sektoral, penerapan PDB/PDRB CVM akan mampu ditunaikan.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BPS Provinsi Jawa Timur (Statistics Jawa Timur)Jalan Raya Kendangsari Industri No. 43 - 44 Surabaya 60292

Telp. (031) 8439343

Fax (031) 8494007

8471143

Email : bps3500@bps.go.id 

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik